Warga Jalan Gambolo Sebut Jargon PENTAS “Peduli, Amanah, Setia” Sudah Terbukti

Foto : Calon Wali Kota Sibolga Akhmad Syukri Nazry Penarik, di upa-upa masyarakat.

METROREALITA.COM – SIBOLGA | Warga jalan Gambolo, Kelurahan Pancuran Kerambil, Kecamatan Sibolga Sambas mengaku telah membuktikan kalau Akhmad Syukri Nazry Penarik, Calon Wali Kota Sibolga merupakan sosok yang Peduli, Amanah dan Setia kepada masyarakat.

Menurut warga yang tergabung dalam organisasi Gambolo Bersaudara (GAMBER’S), hal itu dirasakan saat Syukri menjabat sebagai Ketua DPRD Sibolga dari tahun 2019-2024.

“Kami sudah buktikan, sewaktu pak Syukri menjadi Ketua DPRD Sibolga, semua masukan dari kami para Nelayan langsung ditanggapi dan direalisasi. Inilah yang paling kami kagumi dari pak Syukri ini,” kata M. Thalib Khan, Pembina GAMBER’S dalam sambutannya pada acara upa-upa, silaturahmi dan penyampaian pernyataan sikap dukungan GAMBER’S untuk pasangan PENTAS, Rabu (2/10/2024) malam.

Lanjut Khalid Khan, bahwa GAMBER’S berdiri sejak tahun 1994, yang bergerak dibidang olahraga. Setelah Stadion Horas Sibolga ditutup dan dialihfungsikan menjadi pasar dan kemudian sebagai taman bermain, GAMBER’S pun perlahan redup.

Harapannya, di kepemimpinan pasangan PENTAS sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sibolga berikutnya, Stadion Horas dapat difungsikan kembali.

“Olahraga hilang, karena Stadion Horas sudah gak ada lagi. Mudah-mudahan melalui PENTAS kita bisa memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, serta meningkatkan kegiatan sosial,” tukas Khalid Khan.

Pada kesempatan tersebut, warga jalan Gambolo memberi surprise kepada Akhmad Syukri Nazry Penarik, dengan mengucapkan selamat ulang tahun yang ke 34. Dilanjutkan dengan pemberian upa-upa tradisi masyarakat pesisir, sekaligus mendoakan kiranya Tuhan merestui perjuangan Syukri dan pasangannya Pantas Maruba Lumban Tobing menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sibolga.

Kemudian, dilakukan penandatanganan dan penyerahan surat pernyataan sikap dukungan GAMBER’S kepada pasangan PENTAS.

Hadir pada acara tersebut, Ketua Tim Pemenangan PENTAS, Ansyar Afandy Paranginangin yang juga Ketua DPRD Sibolga, bersama 5 anggota DPRD Sibolga dari Partai NasDem, Obbi Putra Hutagaol, Abdul Yazid Tampubolon, Anju Rahmat Simanullang, Yasin Hutagalung, dan Augustina Mariaty. Kemudian hadir pula, Jansul Perdana Pasaribu, mantan anggota DPRD Sibolga.

Menanggapi pernyataan sikap masyarakat jalan Gambolo tersebut, Syukri mengucapkan terimakasih yang tidak terhingga atas dukungan dan doa yang diberikan.

Terkait Stadion Horas, Syukri menegaskan bahwa itu telah masuk didalam 9 program prioritas PENTAS. Tak hanya mengembalikan fungsi Stadion Horas sebagai lapangan sepakbola, juga akan menjadikan Stadion kebanggaan masyarakat Sibolga tersebut sebagai pusat olahraga yang lengkap dengan jogging track nya.

“Harapan saya organisasi GAMBER’S ini dihidupkan kembali, agar bisa bermanfaat kepada masyarakat. Terkait Stadion Horas, ada 9 program prioritas PENTAS, salahsatunya mengembalikan fungsi Stadion Horas menjadi lapangan bola yang bisa digunakan masyarakat. Bukan hanya jadi lapangan bola, tapi menjadi pusat olahraga masyarakat Sibolga,” tegas Syukri yang disambut tepuk tangan seluruh masyarakat yang hadir.

Selain itu, suami dr. Rahma Saena Nasution ini juga menegaskan akan memberantas peredaran Narkoba di Kota Sibolga, termasuk di lingkungan jalan Gambolo. Agar tidak ada lagi kasus pencurian yang menambah keresahan masyarakat.

Tak hanya itu, Ketua DPD NasDem Sibolga ini pada kesempatan tersebut meyakinkan masyarakat bahwa mereka di kepemimpinannya nanti, tidak akan memotong TPP ASN, seperti isu yang menerpa pasangan PENTAS . || Supriadi